Cara Pindah BPJS PPU ke Mandiri – Sebagai peserta BPJS Kesehatan yang sebelumnya berstatus PPU (Pekerja Penerima Upah) mungkin suatu saat tetap harus pindah ke BPJS Mandiri. Ketika masih menjadi peserta BPJS PPU, setiap bulannya iuran peserta bakal ditanggung oleh perusahaan.
Namun ketika sudah tidak lagi bekerja di Perusahaan tersebut, maka segala bentuk iuran BPJS Kesehatan bakal menjadi tanggung jawab pribadi. Oleh karena itu, perlu dilakukan pindah BPJS dari PPU ke Mandiri.
Bicara mengenai proses pindah BPJS PPU ke Mandiri, proses tersebut bisa dilakukan secara Online maupun Offline. Disamping itu, untuk melakukan peralihan tersebut kalian juga wajib memenuhi beberapa syarat dan ketentuan yang berlaku.
Kemudian untuk pindah segmen BPJS dari Pekerja Penerima Upah menjadi Mandiri, masing-masing peserta tidak akan dikenai biaya dalam bentuk apapun alias gratis. Baiklah, daripada penasaran langsung saja simak tata cara pindah BPJS PPU ke Mandiri berikut ini.
Syarat Merubah Segmen BPJS PPU ke Mandiri
Sebelum masuk ke inti pembahasan, terlebih dahulu kami ingin menjelaskan bahwa BPJS PPU (Pekerja Penerima Upah) dan BPJS PBI (Penerima Bantuan Iuran) merupakan dua layanan yang berbeda. Untuk BPJS PPU segala bentuk iuran BPJS Kesehatan bakal ditanggung oleh Perusahaan. Sedangkan PBI, nantinya iuran BPJS bakal ditanggung oleh Pemerintah.
Sementara itu, untuk peserta BPJS PPU hanya bisa menerima bantuan iuran dari perusahaan apabila peserta masih terdaftar sebagai pekerja atau karyawan di perusahaan tersebut. Oleh karena itu, jika karyawan sudah pensiun atau terkena PHK, maka peserta wajib beralih dari BPJS PPU ke Mandiri.
Lalu untuk melakukan proses tersebut, masing-masing peserta harus memenuhi beberapa syarat dan ketentuan sebagai berikut :
- Nomor HP terdaftar di BPJS harus masih aktif
- Email terdaftar masih aktif
- Memiliki rekening Bank aktif (
- Memiliki bukti berupa Surat Paklaring / bukti berhenti kerja dari perusahaan tertentu
- Memiliki koneksi internet (khusus cara Online)
- Memiliki aplikasi JKN Mobile (khusus cara Online)
Cara Pindah BPJS PPU ke Mandiri
Apabila semua cara diatas sudah terpenuhi, sekarang kita lanjut ke pembahasan mengenai cara pindah BPJS PPU ke Mandiri. Untuk cara yang pertama, kami bakal menjelaskan prosedur mengurus proses pindah segmen peserta BPJS melalui aplikasi JKN Mobile.
Bagi yang belum punya aplikasinya, silahkan download terlebih dahulu di Google Play Store atau App Store. Setelah itu lakukan registrasi dengan cara memasukkan Email, data kepesertaan BPJS, nomor HP dan lain sebagainya.
Jika aplikasi JKN Mobile sudah aktif, sekarang kalian bisa melakukan proses perubahan data segmen peserta dari Pekerja Penerima Upah ke BPJS Mandiri dengan tata cara sebagai berikut :
1. Login JKN Mobile
Pertama-tama silahkan Login JKN Mobile. Pastikan smartphone kalian memiliki koneksi internet.
2. Tap Ubah Data Peserta
Lalu pada halaman utama kalian pilih menu Ubah Data peserta.
3. Tap Segmen Peserta
Pada halaman berikutnya kalian bakal menjumpai tampilan seperti gambar diatas. Silahkan tap pada kolom Segmen Peserta.
4. Pilih Segmen Peserta Tujuan
Kemudian pilih Pekerja Bukan Penerima Upah pada kolom Segmen Peserta Tujuan lalu klik Lanjut.
5. Tentukan Kelas
Setelah itu tentukan kelas BPJS yang ingin digunakan. Jika sudah, maka akan muncul biaya iuran per bulan dari kelas BPJS yang dipilih.
6. Masukkan Nomor Rekening & Nama Bank
Selanjutnya masukkan nomor rekening dan pilih Bank yang digunakan. Jika sudah, centang kotak kecil untuk menyetujui proses perubahan segmen peserta BPJS lalu tap Simpan.
7. Cek Email Verifikasi
Sekarang cek kotak Email kalian kemudian buka Email dari BPJS untuk verifikasi pindah BPJS PPU ke Mandiri.
8. Berhasil Pindah BPJS PPU ke Mandiri
Sampai disini kalian sudah berhasil pindah BPJS PPU ke Mandiri lewat JKN Mobile.
Cara Beralih Dari BPJS PPU ke Mandiri via Offline
Selain melalui cara diatas, kami juga punya cara lain untuk mengganti segmen peserta BPJS dari Pekerja Penerima Upah ke Mandiri. Sama seperti pindah BPJS Mandiri ke PBI, untuk proses pindah segmen BPJS PPU ke PBPU (Pekerja Bukan Penerima Upah) juga bisa dilakukan dengan cara datang langsung ke Kantor BPJS Kesehatan.
Cara ini mungkin berlaku apabila kalian tidak begitu paham dengan cara Online untuk melakukan migrasi dari segmen BPJS Pekerja Penerima Upah menjadi Pekerja Bukan Penerima Upah. Jadi, disini kalian hanya perlu datang ke Kantor BPJS Kesehatan, lalu sesampainya disana kalian tinggal mengikuti tata cara sebagai berikut :
- Ambil nomor antrian bertemu petugas Customer Service
- Tunggu hingga tiba giliran
- Jika sudah, silahkan temui petugas CS dan sampaikan maksud kedatangan kalian adalah ingin pindah segmen BPJS dari PPU ke Mandiri
- Kemudian petugas bakal meminta berkas persyaratan yang diperlukan. Silahkan serahkan berkas syarat yang diminta petugas
- Lalu petugas juga akan menanyakan jenis kelas BPJS yang ingin dipakai selanjutnya
- Jika sudah, kalian juga akan diminta menyebutkan nomor rekening dari Bank yang digunakan
- Setelah itu petugas akan mendaftarkan rekening tersebut sebagai metode pembayaran autodebet iuran BPJS setelah beralih menjadi peserta Mandiri
- Selesai
Itu saja informasi dari tim kodebpjs.com mengenai tata cara merubah segmen peserta BPJS dari Pekerja Penerima Upah ke Mandiri. Proses tersebut bisa dilakukan via Online dengan cara memanfaatkan aplikasi JKN Mobile. Atau bisa juga dilakukan via Offline dengan cara mengunjungi Kantor BPJS Kesehatan setempat, sesampainya disana kalian bakal dipandu oleh petugas Customer Service untuk melakukan pindah segmen BPJS Pekerja Penerima Upah ke Mandiri.