Saldo BPJS Ketenagakerjaan Hilang – Pencairan saldo BPJS Ketenagakerjaan mungkin akan dilakukan bagi Anda yang sudah tidak bekerja maupun resign dari perusahaan yang bersangkutan. Dengan mencairkan saldo inilah nantinya bisa digunakan untuk modal usaha.
Dalam pencairan saldo BPJS Ketenagakerjaan sendiri bisa dilakukan secara ONLINE di perangkat saja atau secara offline dengan mendatangi kantor BPJS Ketenagakerjaan langsung. Kedua cara pencairan tersebut sama mudahnya dalam prosedur maupun langkahnya.
Namun saat melakukan pencairan saldo BPJS Ketenagakerjaan secara online terkadang ada saja kendala yang terjadi. Seperti salah satunya saat sedang CEK SALDO terutama di aplikasi BPJSTK ada sebuah masalah berupa saldo di dalamnya yang hilang.
Masalah itulah yang kerap terjadi dan membuat para peserta BPJS Ketenagakerjaan yang sedang mencairkan BPJS Ketenagakerjaan bertanya-tanya mengenai penyebab dan cara mengatasinya. Mungkin pertanyaan itu juga terlontarkan saat memiliki pengalaman sama.
Saldo BPJS Ketenagakerjaan Hilang
Lantas apa itu penyebab dan cara mengatasi saldo BPJS TK yang hilang? Untuk mengetahui jawaban itu sendiri, berikut akan disampaikan secara lengkap di bawah ini. Jadi terus simak ulasan ini sampai akhir.
Penyebab Saldo BPJS TK Hilang
Sebenarnya hilang atau kehilangan sebuah saldo BPJS Ketenagakerjaan saat pencairan sendiri bukan masalah yang berarti. Karena hilang saldo itu sendiri merupakan bagian dari proses pemindahan saldo di kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan ke rekening peserta.
Bisanya kasus ini kerap terjadi sehari (1 hari) setelah Anda memproses verifikasi dokumen diperlukan. Dan ke esokkan harinya saat mencoba mengecek saldo secara online ternyata saldo sudah hilang atau sudah 0. Maka dari itu Anda tidak perlu khawatir akan hilang saldo tersebut.
Namun tetap saja soal urusan uang tentunya peserta akan tetap merasakan kepanikan. Apalagi bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan yang baru pertama kali mencairkan saldo kepesertaannya.
Cara Mengatasi Saldo BPJS TK Hilang
Nah untuk pertanyaan bagaimana cara mengatasi saldo yang hilang saat pencairan sendiri sebenarnya tidak ada cara maupun solusinya. Di mana peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mencairkan saldo tersebut perlu menunggu waktu saja untuk saldo masuk ke rekening.
Biasanya waktu yang dibutuhkan untuk saldo BPJS Ketenagakerjaan masuk ke rekening paling cepat 5-6 hari kerja dari hari pengajuan dan penyerahan data dokumen. Sedangkan untuk waktu lamanya bisa mencapai 1-2 minggu.
Di rentan waktu menunggu saldo masuk ke rekening itulah terkadang para peserta mulai terasa panik akibat saat cek saldo di aplikasi BPJSTK sudah kosong atau hilang namun uang belum masuk ke rekening. Jadi kesimpulan dari hilang saldo BPJSTK merupakan bagian dari sebuah proses.
Mungkin hanya itu saja yang dapat kodebpjs.com sampaikan mengenai penjelasan mengapa saldo BPJS Ketenagakerjaan hilang saat pencairan. Semoga adanya ulasan di atas dapat bermanfaat, terutama bagi yang merasa panik akan kehilangan saldonya.