Biaya Operasi Kelenjar Getah Bening – Kelenjar getah bening? Mungkin sudah banyak orang yang pernah mendengar akan penyakit ini. Jangan sampai menganggap penyakit berupa benjolan ini biasa saja.
Karena penyakit bernama kelenjar getah bening satu ini bisa menjadi salah satu penyakit yang bisa berdampak sangat bahaya bagi penderitanya. Bahkan bisa saja kelenjar getah bening akan mengancam nyawa sang penderita.
Dengan begitu, penanganan serta pengobatan perlu dan segera dilakukan agar kelenjar getah bening dapat teratasi. Penanganan sendiri nantinya bisa dilakukan dengan pemeriksaan terlebih dahulu kepada dokter.
Biasanya dokter akan mengambil beberapa tindakan seperti USG, laboratorium, rontgen, CT Scan dan beberapa hal lainnya. Setelah berhasil mendiagnosis seberapa parah kelanjar getah bening tersebut, dokter akan lanjut untuk menindak lanjuti.
Untuk penanganan umum kelenjar getah bening biasanya akan ditangani dengan melakukan operasi pengangkatan getah beningnya. Namun, pada pembahasan kali ini kodebpjs.com akan sampaikan informasi mengenai biaya saat melakukan operasi kelanjar getah bening.
Apa Itu Kelenjar Getah Bening
Sebelum berlanjut ke pembahasan mengenai biaya dibutuhkan untuk melakukan operasi penyakit satu ini. Bagi Anda yang belum tahu mengenai apa itu pengertian penyakit kelanjar getah bening, maka ketahui terlebih dahulu.
Di mana kelenjar getah bening merupakan bagian dari sistem limfatik di mana berfungsi melawan kuman, virus serta parasit penyebab infeksi, membasmi sel kanker dan menghancurkan zat beracun yang bisa masuk ke dalam tubuh.
Kelenjar betah bening ini nantinya akan memunculkan seperti benjolan kecil atau besar yang dapat terjadi di beberapa bagian tubuh penderitanya. Namun secara umum, anggota tubuh terjadi atau memunculkan getah bening seperti di leher, ketiak, dada maupun perut.
Dengan adanya penyakit yang bisa dikatakan mematikan ini, nantinya para penderita akan mengalami ciri-ciri berbeda satu sama lain. Antara kelenjar getah bening yang mengalami infeksi maupun kanker akan memunculkan gejala dan ciri berbeda.
Biaya Operasi Kelenjar Getah Bening
Mengenai penyakit kelenjar getah bening yang mengharuskan ditangani dengan operasi, nantinya para penderita akan diberikan sebuah biaya yang tidak sedikit. Namun nantinya akan ada dua pilihan sama seperti BIAYA OPERASI LIPOMA yaitu bisa melakukan operasi mandiri atau operasi dengan manfaat kepesertaan BPJS.
Pasien Non BPJS (Mandiri)
Untuk penderita kelenjar getah bening yang akan melakukan operasi secara mandiri atau dalam artian merupakan pasien non BPJS akan dikenakan biaya cukup besar. Biaya operasi tersebut bisa berkisar di angka Rp 20 jutaan.
Itu hanya biaya operasinya saja belum termasuk dengan obat-obatan, dan membayar uang rawat inap jika diharuskan menginap. Selain kedua hal ini, biaya juga bisa bertambah tergantung dengan rumah sakit apa nantinya akan melakukan tindakan operasi.
Pasien BPJS
Sedangkan untuk para penderita penyakit bernama kelenjar getah bening dan kebetulan merupakan peserta BPJS Kesehatan. Maka bisa untuk manfaatkan kepesertaan tersebut saat ingin melakukan pengobatan kelenjar getah bening dengan operasi.
Karena nantinya penderita BPJS yang mengalami kelenjar getah bening dan memanfaatkan kepesertaannya. Bisa saja biaya operasi digratiskan atau tidak dikenakan biaya, semua ditanggung BPJS, namun dengan catatan kepesertaan masih aktif.
Hal Disiapkan Sebelum Operasi
Selain pengertian dan biaya operasi di atas, Anda juga perlu tahu apa saja hal yang perlu disiapkan sebelum menjalani operasi kelenjar getah bening. Bisa dikatakan hampir sama seperti operasi-operasi penyakit lain, penderita harus menyiapkan seperti:
- Lakukan dan menjalani gaya hidup sehat.
- Berpuasa sekitar 6-8 jam sebelum tiba waktu operasi.
- Bisa juga lakukan pemeriksaan kesehatan sebelum operasi.
- Jika sebelumnya mengkonsumsi obat-obatan, maka dokter akan menghentikannya agar tidak ada risiko lain.
- Sampaikan informasi penting pada dokter, seperti misalnya alergi maupun memiliki riwayat penyakit tertentu.
- Jangan gunakan aksesoris apapun yang melekat pada tubuh.
- dan beberapa lainnya.
Penyembuhan Pasca Operasi
Operasi kelenjar getah bening sendiri akan memunculkan efek samping berupa peradangan. Itu karena kelenjar getah bening yang telah diangkat selama operasi akan meninggalkan bagian tubuh berbentuk cairan getah bening dan cairan ini terkumpul di organ tubuh yang alami kanker.
Ada beberapa penyembuhan pasca operasi yang bisa dilakukan, seperti misalnya penderita bisa menjauhi pantangan-pantangan yang tidak dianjurkan oleh dokter. Bisa juga melakukan beberapa upaya berikut:
- Meminum obat yang diberikan oleh dokter.
- Jangan pegang bekas operasi saat tangan kotor.
- Rajin mandi atau jaga kebersihan.
- Jangan urut pada bagian tubuh yang terasa nyeri.
- Banyak-banyak istirahat.
- Banyak minum air putih dan makanan bergizi.
Seperti itulah mungkin yang bisa kodebpjs.com sampaikan mengenai biaya atau tarif operasi kelanjar getah bening. Dengan adanya biaya operasi di atas semoga bisa membantu dan bermanfaat bagi semua yang membutuhkan dan bertanya-tanya seputar biaya yang diperlukannya.