Kantor BPJS Jakarta Utara – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial atau lebih dikenal dengan BPJS. Merupakan salah satu badan hukum publik yang dibentuk untuk menyelenggarakan program sosial untuk semua warga masyarakat Indonesia.
Di mana ada dua program yang di tawarkan yaitu BPJS KESEHATAN dan BPJS KETENAGAKERJAAN. Semua program ini memiliki manfaat maupun keuntungan masing-masing bagi peserta yang mendaftarkannya.
Dengan tujuan diberikan kepada semua masyarakat Indonesia, menjadikan setiap daerah memiliki sebuah kantor cabang. Sehingga nantinya para calon peserta saat ingin mendaftarkan atau keperluan lain harus mendatangi kantornya.
Nah, pada kesempatan kali ini kodebpjs.com akan sampaikan informasi mengenai kantor BPJS di Jakarta Utara baik kantor BPJS Kesehatan maupun BPJS Ketenagakerjaan. Mungkin banyak yang sudah tahu akan kantor ini, namun ada juga yang belum.
Nah bagi Anda yang belum tahu, berikut akan disampaikan secara lengkap di bawah ini. Baik itu dari alamat kantor, call center/nomor telepon kantor dan jam kerja maupun operasional dari kantor BPJS tersebut. Lebih jelasnya simak sampai akhir.
Kantor BPJS Kesehatan
Alamat Kantor
Untuk lokasi kantor di Jakarta Utara sendiri berada tepatnya di Jalan Plumpang Semper Nomor 6, Rt 9/1 Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara, DKI Jakarta. Bagi Anda yang dekat dengan kantor dan memiliki kepentingan bisa untuk langsung datang.
Jam Kerja Kantor
Sedangkan untuk waktu kerjanya sendiri buka setiap hari Senin – Jumat mulai pukul 08.00 – 16.00 WIB. Lalu untuk hari Sabtu – Minggu (weekend) kantor BPJS Kesehatan akan tutup maupun libur.
Call Center BPJS Kesehatan
Jika Anda warga Jakarta Utara yang membutuhkan informasi secara cepat dan praktis, maka bisa untuk menghubungi pihak kantor BPJS Kesehatan melalui nomor call center kantor di 021 14260.
Kantor BPJS Ketenagakerjaan
Alamat Kantor
Sedangkan untuk lokasi kantor sendiri yaitu berada di Jalan Raya Plumpang Semper Nomor 2 Jakarta Utara, Kode Pos 14260. Bagi peserta di Jakarta Utara bisa saja untuk datang ke alamat tersebut saat ada kepentingan.
Jam Kerja Kantor
Waktu kerjanya sama seperti waktu kerja kantor BPJS Kesehatan Jakarta Utara atau bahkan kantor BPJS lain seperti Jakarta Pusat, Jakarta Barat, atau SURABAYA. Yang mana memberlakukan kerja mulai pukul 08.00 – 16.00 WIB pada hari Senin – Jumat.
Call Center BPJS Ketenagakerjaan
Bagi para peserta maupun calon peserta BPJS Ketenagakerjaan di wilayah Jakarta Utara yang memiliki kepentingan namun tidak bisa datang langsung bisa hubungi nomor ini 021-43901718/4304682.
Catatan : Libur nasional atau tanggal merah pada kalender, kantor BPJS Kesehatan & Ketenagakerjaan Jakarta Utara juga akan libur/tutup.
Mungkin itulah informasi dapat kodebpjs.com sampaikan mengenai kantor BPJS di Jakarta Utara yang bisa disampaikan. Semoga dengan adanya pembahasan kantor BPJS di atas dapat bermanfaat dan berguna untuk semua.